Loading...

Pentas Seni dan Bazar MadaFair #9 HMPS MD Tunjukkan Kreativitas dan Kebersamaan Mahasiswa MD

Diterbitkan pada
1 Oktober 2025 08:00 WIB

Baca

Surakarta, 01 September 2025 – Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Dakwah (HMPS MD) Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta sukses menyelenggarakan Pentas Seni dan Bazar sebagai bagian dari rangkaian kegiatan MadaFair #9. Kegiatan ini berlangsung meriah sejak pagi dan mendapat antusiasme tinggi dari mahasiswa serta tamu undangan.

Acara dibuka dengan suasana hangat melalui pembawa acara yang membawakan rangkaian kegiatan secara non-formal sehingga mampu mencairkan atmosfer sejak awal. Selanjutnya, acara diisi dengan sambutan dari Ketua Panitia, Wiliyan Riski Aditama, Ketua Umum HMPS MD, Alfi Alawiyah, serta Koordinator Program Studi Manajemen Dakwah, Faturrohman Husen, M.S.I., yang sekaligus memberikan motivasi bagi mahasiswa untuk terus mengembangkan kreativitas, inovasi, serta kebersamaan di lingkungan kampus.

Pentas Seni menampilkan beragam karya dari setiap kelas Program Studi Manajemen Dakwah, mulai dari seni pertunjukan hingga karya inovatif lainnya. Sementara itu, area bazar yang terletak di sisi belakang acara turut memeriahkan suasana dengan menghadirkan beragam sajian kuliner hasil karya mahasiswa.

Kegiatan ini semakin istimewa dengan hadirnya delegasi HMPS MD dari UIN Salatiga dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kehadiran mereka menjadi wujud dukungan sekaligus mempererat hubungan antarorganisasi mahasiswa lintas kampus.

Kesuksesan penyelenggaraan acara tidak terlepas dari dukungan para sponsor, antara lain Berkah Ria, Madu Al-Fardhu, Ahe, Ahas Sudimoro, Uye Chicken, Stand “Dul Ice”, Hasbona, dan Catfish Farm. Selain itu, sejumlah media partner juga turut berkontribusi dalam publikasi acara, di antaranya DEMA U, DEMA FUD, Ruang Sambat, HIMA IPA & Lingkungan UNNES, UIN Solo Stori, HMPS KPI, Radeka, serta HMPS BKI.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama yang melibatkan seluruh panitia, peserta, serta tamu undangan. Momen ini menjadi simbol kebersamaan sekaligus penutup rangkaian kegiatan yang penuh semangat dan keakraban.

Melalui penyelenggaraan Pentas Seni dan Bazar ini, HMPS MD UIN Raden Mas Said Surakarta berharap kegiatan tersebut dapat memperkuat solidaritas, menumbuhkan kreativitas mahasiswa, serta menjadi sarana silaturahmi dan kolaborasi, baik di tingkat internal maupun eksternal kampus.