Surakarta, 16 Januari 2025 - Fathurrohman Husen, M.S.I memenuhi undangan dari UPT Perpustakaan UIN Raden Mas Said Surakarta pada 16 Januari 2025. Undangan ini penting dipenuhi karena diselenggarakan pelatihan software anti plagiasi. Menurut korprodi MD, dengan pelatihan ini, dosen lebih berintegritas dalam menulis artikel, juga mengajarkan kepada mahasiswa untuk hati-hati dengan kopi-paste dalam menulis tugas. Dalam kesempatan ini, 8 dosen didaftar untuk memiliki akun software anti pagiasi ini. UIN Surakarta berkomitmen memperkuat integritas akademik di kalangan sivitas akademika dengan mengadakan pelatihan anti-plagiasi. Kegiatan ini melibatkan dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya menjaga keaslian karya ilmiah dan menghindari plagiasi. Pelatihan berlangsung di Aula Sambernyawa UIN Surakarta dihadiri oleh para Wakil Rektor, Dekan, Direktur Pascasarjana, Ketua dan Sekretaris Jurusan, serta Koordinator Program Studi.
Kepala UPT Perpustakaan, Mokhamad Zainal Anwar, menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang etika penulisan dan cara menggunakan alat deteksi plagiasi. Materi yang diberikan mencakup pengenalan plagiasi, penggunaan software pendeteksi plagiasi, serta tips menulis karya ilmiah yang baik dan benar. Selain itu, peserta juga dilatih langsung menggunakan alat pendeteksi plagiasi.
Rektor UIN Surakarta, Prof. Toto Suharto, dalam sambutannya menekankan bahwa plagiasi bukan hanya masalah hukum, tetapi juga pelanggaran terhadap nilai akademik. Ia berharap pelatihan ini dapat mendorong seluruh sivitas akademika untuk lebih sadar dan berkomitmen dalam menghasilkan karya ilmiah yang orisinal dan berkualitas. Rektor juga menegaskan pentingnya menghapus plagiasi dalam lingkungan kampus demi menjaga integritas akademik dan menciptakan suasana pembelajaran yang jujur. Sumber berita disesuaikan dari https://uinsaid.ac.id/berita/dukung-integritas-akademik-upt-perpustakaan-uin-surakarta-beri-pelatihan-anti-plagiasi
Membanggakan! Novel Dakwah Mahasiswi MD Tembus Penerbit Nasional
Kemarin - Karya MahasiswaResmi! Salah Satu Dosen MD Dipercaya Diktis Kemenag Menjadi Reviewer
3 hari yang lalu - beritaPenyerahan Mahasiswi PPL Program Studi Manajemen Dakwah UIN Surakarta di Yatim Mandiri Solo
5 hari yang lalu - Kegiatan