Dalam sambutannya Ketua Pelaksana dan Ketua Umum HMPS Manajemen Dakwah Periode 2023, menyampaikan bahwa penyelenggaraan pelatihan desain grafis merupakan sebuah media belajar bagi mahasiswa Manajemen Dakwah dalam mengembangkan soft skill-nya dalam bidang desain grafis. Dilanjutkan dengan pelatihan desain yang diisi oleh Kak Arif Wiyono (Mahasiswa KPI Angkatan 2020), mahasiswa mulai diajari cara mengoperasikan aplikasi Corel Draw beserta teknik-teknik dasar menggunakannya, dan juga melakukan praktik dengan membuat sebuah desain pamflet yang kemudian di telaah bersama setiap detail desainya. Kak Arif Wiyono juga menyampaikan bahwasanya desain merupakan sebuah seni dalam menyampaikan pesan, maka desain perlu dirancang sedemikian rupa agar menjadi sebuah pesan yang nantinya akan dengan mudah di tangkap oleh para pembaca, pungkasnya.
Perkuat Skill Memberdayakan Umat, KKL MD Kunjungi BAZNAS Provinsi Jawa Barat
3 hari yang lalu - KegiatanKKL yang Istimewa: MD Jajaki Pengembangan Prodi dengan Kunjungi FDK-UIN Bandung,
3 hari yang lalu - KegiatanPembekalan Kuliah Kerja Lapangan Manajemen Dakwah Angkatan 2022
1 pekan yang lalu - Kegiatan